Kamis, 06 Desember 2012

istanamimpiku:  Foto ini diikutsertakan dalam kontes Angry Bab...

http://leylahana.blogspot.com/2012/11/kontes-foto-angry-baby-angry-kid.htmlistanamimpiku:


 Foto ini diikutsertakan dalam kontes Angry Bab...
:  Foto ini diikutsertakan dalam kontes Angry Baby, Angry Kid. Eh, ada lomba foto ekspresi anak lagi marah, dari Mbak Leyla Hana.



 Foto ini diikutsertakan dalam kontes Angry Baby, Angry Kid.
Eh, ada lomba foto ekspresi anak lagi marah, dari Mbak Leyla Hana. Ikutan ahh... ngubek-ngubek album foto dan hwuaa... ternyata foto demi foto kok nggak ada yang marah, semua lucu-lucu dan ganteng :D. Akhirnya nemu juga yang ini, kebeneran yang punya foto lagi ada di samping emaknya pas nulis ini.
 Ditanya sama aku, " Ini foto Riyadh lagi apa?". "Lagi marrraah. Mukanya kaya' singa, trus itu matanya kaya' Angry Bird". Waktu itu dia lagi belajar coret-coret, emaknya malah asyik foto-foto (karena lagi liburan di nenek kakeknya) nha emaknya dipanggil nggak dateng-dateng, begitu nongol mendapati anaknya lagi pasang tampang begitu tuh... :) yah, dasar emaknya suka iseng, dan hobi jeprat-jepret, difoto dehh. Kalau foto yang di atas, sebenarnya sama saja ya background kisahnya, emaknya nggak dateng-dateng kalau dipanggil hehehe
Ngarep sih, dapet kiriman buku ini dari Mbak Leyla :)


Rabu, 25 Juli 2012

Negeriku, Kini dan Dulu

          Membaca sebuah berita di salah satu koran ternama, Amerika akan mengalami kekeringan dan hal itu akanmempengaruhi kenaikan harga pangan sebesar 7%. Negeri Paman Sam akan kesulitan dalam bidang ekspor pangan, sementara Indonesia akan bermasalah dengan impor sembako. Indonesia? Negeri yang termasyur dengan sebutan negara maritim, Negara agraris, dan terkenal dengan jargon 'gemah ripah loh jinawi'... impor sembako?! Bahkan dengan kata tambahan 'sulit'.

Senin, 23 Juli 2012

Si Kecil Mau Puasa

Sahur hari ketiga, si kecil (tiga tahun tiga minggu kurang tujuh hari) ikut bangun.
"Bobo lagi yuk" kucobamenidurkannya kembali.
"Puasa..." sahutnya lirih.
"Riyadh mau ikut sahur?"

Rabu, 20 Juni 2012

SEKAR ASIH


 Aku menyapamu, entah siapa kamu…
Yang senantiasa memendam tulus membelai hijau merangkum sejuknya
Menebar cinta pada setiap nyawa di hamparan semesta
Kau tembangkan kidung asmarandana sebagai pemikat sukma
Hingga segala memburu tapak kakimu, dan lentik jari tanganmu
Tak kupandang sudra ataukah ksatria kau punya kasta
Sebab luas kasihmu membentang samudra mengangkasa

Rabu, 13 Juni 2012

Nulis Pagi Ini

      Kamis pagi penuh semangat ^_^
      Meski sempat gerah karena gas di dapur habis, hihi... salah sendiri nggak biasa dicek. Acara masak jadi ke'pending'. Pacarku segera meluncur pagi-pagi buta mencari warung yang sudah buka.
     Muring!! Setelah dipasang karetnya 'error'. Kenapa nggak dikasih karet serep, sih? Tancap gas motor menerobos pagi, ke warung minta karet serep. Sampai rumah langsung putar balik bablas berburu nasi kuning untuk sarapan sang pacar.

Senin, 28 Mei 2012

Cats ; I love Pussy, Cinta Haruskah Memiliki

 By : Andary Witjaksono
 Mungkin aku adalah tipikal orang serupa tarzan, yang ‘wild’ dan berteman dengan berbagai satwa. Atau mungkin terlalu jauh jika aku menyamakan diri seperti Abu Huroiroh, salah seorang sahabat rosul yang karena perlakuan istimewanya terhadap seekor kucing, menjadikan ia dijuluki sebagai Abu Huroiroh atau bapaknya kucing. Sejak kecil aku sudah akrab dan berteman dengan berbagai hewan, Baik hewan ternak atau hewan yang hidup bebas yang sesekali menghampiri tempat aku bermain.

Sabtu, 28 April 2012

Makes Dream Come True


Rencanakan mimpimu, yakini suatu saat pasti akan terwujud. Mungkin hanya sebuah aplikasi games for fun dari facebook, ‘Apa profesi anda 10 tahun yang akan datang?’. Dan setelah mencoba, taraa!!
Jadi arsitek?

Minggu, 11 Maret 2012

Resep Tumis Praktis





Tumis Jamur Tiga Warna

Bahan :  Wortel              :  150 gram
             Jamur kuping    :  150 gram
             Jagung Putren   :  100 gram 
Bumbu : Merica : 12 butir, Bawang Putih 2 siung, keduanya dihaluskan.
Cara Memasak : Potong wortel memanjang korek api, begitupun dengan putren dan jamur 
                           selaraskan   bentuknya.
                          Panaskan minyak goreng kurang lebih 3 sendok makan, tumis bumbu halus sampai harum.
                          Masukkan Putren, jamur, terakhir wortel. Aduk sampai merata, tambahkan garam dan   
                          gula putih atau penyedap. Tambah sedikit air, aduk sampai matang.
Bahan putren bisa diganti dengan kapri/polong. Atau kombinasikan bahan tiga macam warna, misal : kapri, wortel, dan jamur kuping. Kembang kol, wortel dan kapri. Brokoli, wortel dan kembang kol.
 






Tumis Brokoli

Bahan  :   Brokoli 250 gram
               Wortel  150 gram
Bumbu  :  Bawang Bombay  1/2 buah ukuran sedang potong setengah lingkaran, 3 siung Bawang Putih  
                geprek cincang kecil. Merica bubuk 1/2 sendok teh atau sesuai selera pedas. Minyak goreng
                untuk menumis 2 atau 3 sendok makan.
Cara Memasak : Tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum, masukkan wortel, aduk sebentar
                          Masukkan brokoli, bubuhkan merica bubuk, garam dan gula putih. Tambahkan sedikit air.
                          Menumis sayur jangan terlalu lama, pada saat sayuran dan bumbu sudah masuk semua
                          gunakan api besar dan aduk sayur agar merata.
 









              

Jumat, 09 Maret 2012

Resep Praktis Buncis

Asem-Asem Buncis

Bahan     : Buncis          : 250 gram
                Thethelan      : 250 gram (bs diganti dgn daging)

Bumbu :   Bawang Merah  : 7 siung
                Bawang Putih    :  3 siung
               Cengek merah   :  4 buah
               Asam Jawa       :  2 buah (yang sdh matang, lumatkan dengan sedikit air)
               Daun salam       : 1 lembar
               Lengkuas          :  satu centi, atau secukupnya, geprek.
               Garam dan gula putih secukupnya
               Minyak goreng  secukupnya
               Air setengah gelas belimbing atau secukupnya

Cara Memasak : - Rebus terlebih dulu thethelan atau daging sampai empuk, kemudian potong sesuai selera.
                          - Potong buncis kurang lebih 2 cm.
                          - Tumis semua bumbu (bwg mrh, putih dan cabe bisa diiris atau dihaluskan), sampai    
                            harum atau matang.
                          - Tambahkan lengkuas dan daun salam.
                          - Masukkan thethelan, aduk sebentar. Tambahkan buncis.
                          - Masukkan asam dan air, bubuhkan garam dan gula putih. Tunggu sampai matang,
                             buncis jangan sampai layu.

* Cengek bisa diganti dengan cabe lain sesuai selera pedas masing-masing.
   Untuk yang biasa pakai penyedap silakan menambahkan.

Oseng Buncis Tahu Goreng

Bahan              : Buncis 150-200 gram
                         Tahu putih atau tahu kuning 6-8 buah
Bumbu            : Bawang merah 6 siung
                        Bawang putih 2 siung
                        Cengek merah 3 buah
Cara Masak    : Potong buncis serong 2 cm, Potong dadu tahu lalu goreng setengah matang.
                        Tumis bumbu hingga harum dan matang, masukkan buncis oseng sebentar
                        tambahkan tahu goreng. Beri sedikit air, tambahkan garam dan gula putih sebagai penyedap.



                  






Rabu, 07 Maret 2012

Rumah Cahaya

          Kunamai ia Rumah Cahaya, karena begitu matahari memberikan terangnya maka akan masuk semua cahayanya. Banyak orang yang bertanya padaku,
        "Sebenarnya rumahmu madep kemana?". Aku hanya mesem atau tertawa,
        "Sak karepe orang bilang menghadap kemana. Buatku nggak jadi masalah. Karena aku ra nganggo hitungan Feng Shui maupun klenik ketika mau membangun rumah ini, bismillaah saja."
        Aku memang bukan arsitek yang mengerti ilmu bangunan, tapi aku menggambar sendiri seperti apa rumah yang akan menjadi istanaku, istana untuk keluargaku. Setelah selesai menggambar kuajukan pada lelakiku tercinta selaku sang raja untuk memberikan acc. Beberapa kali harus mengganti denah ruang sampai beliau merasa itu yang pas. Meski setelah istana kami berdiri dan ditinggali, ada satu yang janggal, bahwa pondasinya kurang tinggi. Maklumlah... kami berdua sama 'buta'nya tentang bangunan.
       Namun satu dari banyak sisi plus rumah kami, tersorot dari berbagai penjuru oleh cahaya mentari. Mungkin jika tak nempel dengan tembok tetangga sebelah orang akan semakin bingung untuk menentukan kemana arah menghadap ini rumah hehe...
       Yaa... Rumah Cahaya ku, mendukung program hemat energi ( listrik ) sebab tak perlu menyalakan lampu disiang hari. Mulai dari ruang depan hingga kamar mandi cukup diterangi cahaya matahari. 
        Rumah Cahaya ku... istana mimpiku... dimana aku menjadi ratu.

Jumat, 02 Maret 2012

Satu dari Seribu Mimpi

         Alhamdulillaah...akhirnya mimpi itupun terwujud, mimpi lelakiku tercinta, mimpiku untuk menempati sebuah istana. Meski perjuangan tiada henti selalu menemani hari-hari, dengan doa dan ikhtiar senantiasa kami rutini.
         Ini adalah satu semangat niscaya yang melecut asa, di dalamnya terangkai mimpi-mimpi indah kami yang masih dan akan menjadi nyata. Yakinlah... bahwa sebuah mimpi bukan ilusi lelapmu semata. Mimpi yang direncana merupakan cita-cita luar biasa...
         Dan aku adalah gadis pemimpi dulunya... tetap semangat meski mimpimu belum kau dapat... S.E.M.A.N.G.A.T !!! ^_^

Lets start d dream

Bismillaah...

Rencanakan mimpimu sebelum kau bawa lelap bersamamu..
Dan yakinlah apa yang kau impikan menjadi kenyataan
Tiada ambang batas untuk mencipta mimpi
Gadis jelata ataukah seorang putri
Sebab ia merdeka untuk dimiliki
Namun jangan lena akan apa yang ia beri
Segera terjaga sebelum mencipta sesal
Kerana ia tiada bersifat kekal
Satu dari seribu pastilah ada yang penggal


So... jangan takut untuk bermimpi, setinggi apapun mimpimu, 'tika kau giat untuk meraihnya suatu masa ia akan terwujud jua. S.E.M.A.N.G.A.T ^_^

Sukses dengan dari sebuah mimpi?! Aku perduli...